Manajemen Emosi dan Makna Kehidupan dalam Film Kembang Api
Keywords:
Manajemen Emosi , Makna Kehidupan , Kembang ApiAbstract
Manajemen emosi adalah kemampuan untuk menyadari dan mengelola berbagai emosi dalam diri, baik positif maupun negatif. Sementara itu, makna kehidupan mencakup hal-hal yang dianggap penting dan berharga, yang menjadi tujuan hidup seseorang. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana film Kembang Api menyampaikan pesan tentang makna kehidupan dan manajemen emosi yang baik. Dengan pendekatan kualitatif dan metode deskriptif kualitatif, penelitian ini menganalisis karakter, alur cerita, dan simbolisme dalam film untuk menggambarkan perjuangan individu dalam menghadapi masalah hidup. Data dikumpulkan melalui observasi film dan pencatatan adegan yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kembang Api menyampaikan pelajaran berharga tentang pentingnya memahami makna hidup dan mengelola emosi secara positif. Pesan utamanya mengajak penonton untuk menghadapi masalah dengan bijaksana, bukan menghindarinya.




